Page 38 - E-MODUL SISTEM TURBOCHARGER
P. 38
INFORMASI
Muhammad Naufal Faris lahir di Kabupaten Tulungagung
pada tanggal 8 Maret 2000, merupakan anak kedua dari
2 bersaudara dari pasangan Bapak Agus dan Ibu Siti
Fatimah. Pendidikan dasar selesai pada tahun 2013 di
SDN 1 Kampung Dalem, kemudian melanjutkan pendidikan
menengah di SMPN 1 Tulungagung lulus tahun 2016, lalu
melanjutkan pendidikan di SMKN 3 Boyolangu dengan
mengambil jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR) lulus
pada tahun 2019.
Setelah lulus, penulis mencari pengalaman kerja terlebih dahulu selama 1
tahun di bengkel mobil yang berada di Tulungagung, Jawa Timur sebagai
mekanik. Kemudian, melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di
Universitas Negeri Malang dengan mengambil program studi S1 Pendidikan
Teknik Otomotif, Departemen Teknik Mesin dan Industri melalui jalur UM-
SBMPTN pada tahun 2020.
Semasa menjadi mahasiswa, penulis aktif dalam kegiatan organisasi yang
ada di kampus diantaranya : (1) Himpunan Mahasiswa Teknik Mesin, Fakultas
Teknik, Universitas Negeri Malang sebagai ketua divisi perpustakaan dalam
bidang kesejahteraan. (2)Penulis juga aktif sebagai volunter dalam kegiatan
pengabdian yang dilaksanakan oleh HMJ TM FT Universitas Negeri Malang di
Pakis, Kabupaten Malang pada tahun 2022.
Beberapa kegiatan akademik maupun non akademik yang telah
diselesaikan oleh penulis meliputi : (1) Perkuliahan (2) Perancangan Otomotif
(3) Praktik Industri di Bengkel Suzuki (4) Asistensi Mengajar di SMKN 6
Malang dan yang terakhir (5) Tugas akhir/Skripsi. Semoga dengan kontribusi
penulis selama menuntut ilmu dapat bermanfaat untuk meningkatkan
kualitas pendidikan saat ini.