Page 61 - Informatika-BS-KLS-XI
P. 61
1. Apa yang kalian rasakan saat membuat suatu algoritma
dan program dari suatu permasalahan di mata pelajaran
lain yang telah kalian ikuti?
2. Apakah program yang kalian buat dapat membantu kalian
atau orang lain?
3. Apakah solusi yang telah kalian buat dapat dimanfaatkan
untuk menyelesaikan masalah lain yang sejenis?
4. Adakah pengembangan lebih lanjut eenhancingf
yang terpikir oleh kalian agar program menjadi lebih
bermanfaat?
5. Apa yang kalian rasakan saat memeriksa solusi algoritma
dan program teman kalian?
6. Apa yang kalian rasakan saat solusi algoritma dan program
kalian diperiksa oleh teman kalian?
7. Pelajaran paling berkesan apa yang kalian dapatkan dari
latihan ini?
2. Problem Pengelolaan Bank Darah
Pada bagian ini, kalian akan menyelesaikan suatu permasalahan
yang terkait dengan golongan darah. Informasi mengenai
golongan darah sangat berguna di bidang kesehatan, bahkan
dapat menyelamatkan nyawa seseorang. Dalam problem ini,
kalian akan membantu sebuah rumah sakit untuk memastikan
apakah stok darah yang mereka miliki cukup.
Problem: Pengelolaan Bank Darah
Suatu Bank Darah di Rumah Sakit mengelola stok darah
yang mereka miliki. Persediaan darah yang mereka miliki
dikelompokkan berdasarkan golongan darah standar A,
AB, B, dan O seperti yang selama ini kita kenal. Kondisi
stok darah yang aman adalah tersedianya cadangan yang
cukup untuk setiap golongan darah. Apabila terdapat
golongan darah yang stoknya menipis atau habis, maka
60 Informatika untuk SMA Kelas XI