Page 63 - E-BOOK TPACK-BASED AYU IRINKA_Neat
P. 63

Q:        2.  Berdasarkan  pernyataan  Nenek  Putri  bahwa  dia  sangat  bertenaga


                              jika  setelah  meminum  teh  manis,  menurut  kamu  apakah  hal  ini  dapat
                              diterima secara ilmiah? Berikan alasanmu!




                    Q:      3.  Sudah  beberapa  hari  ini  mata  Reza  meradang  dan  penglihatannya

                            terganggu.  Dia  pergi  ke  rumah  sakit  dan  saat  diperiksa  dokter
                            mengatakan bahwa ia kekurangan vitamin A yang ditandai dengan rabun

                            senja akibat kurangnya pigmen cahaya yang disebut rodopsin, penebalan
                            konjungtiva dan kornea mata (xerophthalmia), kornea mata terkikis atau
                            terluka  (keratomalasia),  munculnya  bintik-bintik  keratin  pada  mata

                            sehingga penglihatan menjadi kabur, dan mata kering akibat menurunnya
                            produksi  air  mata.  Dokter  pun  memberi  Reza  pil  yang  mengandung

                            vitamin A untuk memulihkan matanya. Dokter juga menyarankan agar ia
                            mengkonsumsi  buah-buahan  yang  kaya  kandung  vitamin  A.  Menurutmu

                            buah apa yang baik dikonsumsi Reza untuk memperbaiki matanya?



                   Q:      4. Nadine adalah seorang remaja perempuan yang berusia 17 tahun yang


                           memiliki hobby makan/ngemil. Biasanya makanan kesukaaan Nadine adalah
                           bakso dan mie ayam, tidak jarang juga dia memakan coklat. Nadine sudah

                           terbiasa  menghabiskan  3  batang  coklat  dalam  sehari.  Tentu  saja  terjadi
                           kenaikan  berat  badan  Nadine  dari  50kg  menjadi  55  kg  dalam  waktu  3

                           bulan  dengan  tinggi  Nadine  hanya  150  cm.  Menurutmu  dengan  berat
                           badan dan tinggi badan Nadine, dia termasuk kedalam obesitas? (Gunakan
                           rumus IMT untuk menghitung data tersebut).





                          5. Makanan dibutuhkan untuk menghasilkan energi. Energi ini dipenuhi dari
                  Q: karbohidrat,  lemak,  dan  protein.  1  gram  karbohidrat  dan  protein

                          menghasilkan 4 kkal, sementara lemak menghasilkan 9 kkal.


                          Anita  sedang  menjalani  program  penurunan  berat  badan,  jika  biasanya

                          Anita mengkonsumsi nasi sebanyak 90 gram dalam sekali makan, 50 gram
                          lemak, dan 30 gram protein, maka hitunglah berapa kalori perhari yang

                          harus dipangkas Anita agar program penurunan berat badannya berhasil!
                          Buatlah perhitungannya!




  Bahan Ajar Sistem Pencernaan Manusia                     50                                       VIII SMP
   58   59   60   61   62   63   64   65   66   67   68