Page 45 - E-MODUL FULL REVISI_Neat
P. 45

MODUL MANAJEMEN PROYEK





                        B. LAHIRNYA PROYEK


                               Sebuah proyek akan  lahir karena adanya permintaan atau kebutuhan dari
                        perusahaan  atau  klien  sebagai  strategi  untuk  kemajuan  perusahaannya.  Lahirnya

                        proyek dipicu / didasari atas 2 (dua) hal yaitu :

                            Pemicu 1 : Proyek sudah ada dalam rencana pengembangan TI-SI, dan sudah
                                       sampai pada saat pelaksanaannya.

                            Pemicu  2  :  Pada  salah  satu  unt  kerja  ada  kebutuhan  dukungan  TI-SI  yang
                                       sifatnya mendesak.


                        Proyek yang sudah direncanakan urutan kegiatannya adalah :

                           ➢  Menyusun tinjauan kelayakan, yaitu dari aspek :
                                  -  Biaya

                                  -  Operasional
                                  -  Waktu

                                  -  Legal
                           ➢  Persetujuan pelaksanaan
                           ➢  Penunjukan Manajer Proyek


                          Proyek yang dipicu kebutuhan mendesak urutan kegiatannya adalah :

                          1.  Pimpinan unit kerja menyatakan kebutuhan kepada manajer TI/SI
                          2.  Manajer  TI/SI  menunjuk  analis  sistem  untuk  melakukan  diskusi  dengan

                               manajer unit

                          3.  Manajer unit  (dibantu  analis  sistem)  menyusun  proposal  yang  antara  lain
                               menunjukkan kelayakan : biaya, operasional, waktu dan legal

                          4.  Persetujuan pelaksanaan
                          5.  Penunjukan Manajer Proyek (biasanya analis sistem di atas)


                               Dari dua jenis bentuk lahirnya proyek di atas dapat kita ambil kesimpulan

                        bahwa pada proyek yang lahirnya terencana, mempunyai kegiatan yang terstruktur

                        dan dari segi biaya dan waktu pun telah terencana dengan baik.







                                                              Estimasi dan Perencanaan Proyek  35
   40   41   42   43   44   45   46   47   48   49   50