Page 19 - PRODUK
P. 19

Dengan  menunjukkan  total  penerimaan  (TR),  total  biaya  (TC),

            total biaya tetap (TFC), dan total biaya variabel (TVC) dalam satu
            grafik,  maka  kondisi  keuntungan  (∏)  perusahaan  dalam  jangka

            pendek dapat dilihat pada Gambar 3 sebagai  berikut:





































                                   Gambar 3. Maksimisasi Keuntungan
                                    Perusahaan dalam Jangka Pendek


                    Gambar 3. Menunjukkan bahwa pada saat perusahaan tidak melakukan
            produksi,  maka  perusahaan  akan  menderita  kerugian  sebesar  Rp.  2000.  Hal

            tersebut disebabkan karena perusahaan tetap harus menanggung biaya tetap
            sebesar Rp. 2000 walaupun mereka tidak melakukan produksi.
                            Pada  saat  perusahaan  memproduksi  sebesar  kurang  sedikit  dari  6  unit
            maka  TR=TC,  yang  berarti  bahwa  perusahaan  tidak  memperoleh  keuntungan
            dan  juga  tidak  menderita  kerugian  dalam  perusahaan  pulang  pokok  (impas).
            Pada saat TR>TC yaitu pada waktu perusahaan memproduksi antara 6 sampai 12

            unit, maka perusahaan akan memperoleh keuntungan. Keuntungan maksimum
            diperoleh perusahaan pada saat mereka memproduksi sebesar 9 unit.










                                           Back                            Next
                                                                                                                13
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24