Page 12 - Tugas Demonstrasi Kontektual RPP Berdiferensiasi
P. 12

Diskusi Kelas



               Lukislah bell shape, tuliskan informasi data pada bell shape, lalu hitunglah penyelesaian dari
               masalah berikut :
                   1.  Terdapat 30,85% siswa baru memiliki berat badan lebih dari 55 kg dan 0,62%-nya
                       kurang dari 34 kg. Jika data tersebut berdistribusi normal, tentukan berat badan rata-rata
                       siswa baru tersebut
                   2.  Dua orang siswa mendapat skor baku Z1 = -1,5 dan Z2 = 1,5 untuk mata pelajaran
                       Matematika. Jika nilai kedua mahasiswa tersebut 65 dan 95 (berdistribusi normal),berapa
                       nilai rataan dan simpangan bakunya?
                   3.  Sebuah perusahaan A memproduksi tinta isi ulang yang dapat digunakan untuk mencetak
                       dengan rataan 500 lembar kertas A4 70 gram dan simpangan baku 50 lembar. Hitunglah
                       peluang bahwa sebuah tinta isi ulang tersebut dapat mencetak kertas A4 70 gram
                       sebanyak:
                       A.  500-600 lembar
                       B.  Tidak lebih dari 650 lembar
                   4.  Suatu mesin membuat alat hambatan listrik dengan rataan hambatan 40 ohm dan
                       simpangan baku 2 ohm. Misalkan bahwa hambatan distribusi normal dan dapat diukur
                       sampai derajat ketelitian yang diinginkan. Berapa persentase alat yang mempunyai
                       hambatan lebih dari 43 ohm?
                   5.  Hitunglah persentase hambatan yang lebih 43,5 ohm pada soal nomor (4) jika hambatan
                       diukur, dengan membulatkan ke bilangan bulat terdekat.



               Pertanyaan pemandu :
                   1.  Apa sajakah data yang diketahui dari masalah?
                   2.  Bagaimana lukisan bell shape dari masing masing masalah?
                   3.  Dimanakah letak X1 dan X2 pada bell shape?
                   4.  Jika x di ketahui, bagaimanakah cara menentukan Z?
                   5.  Dimanakah letak Z1 dan Z2 pada bell shape?
                   6.  Bagaimana cara menghitung μ atau σ ?
                   7.  Apa kesimpulan akhir dari masing masing masalah ?


               Penilaian sikap kemandirian saat diskusi : (masing masing item terdiri dari 5 orang yang
               berbeda)
                   1.  Mandiri menuliskan data yang diketahui di buku latihan ( point 1/murid)
                   2.  Mandiri menuliskan data yang diketahui di papan tulis ( point 1/murid)
                   3.  Mandiri melukiskan bell shape masing masing masalah di papan tulis( point 2/murid)
                   4.  Mandiri menyelesaikan perhitungan di papan tulis ( point 3/murid)
                   5.  Mandiri menjelaskan penyelesaian masalah di depan kelas.(point 4/murid)
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16