Page 29 - Modul STEAM Hestu
P. 29
lembar kerja mahasiswa
Pengolahan air sungai/ air gambut
untuk air bersih
Air Sungai di Banjarmasin yang Mulai Tercemar
Sumber: www.antaranews.com
Air merupakan salah satu kebutuhan terpenting dalam kehidupan sehari-
hari, salah satu sumber di antaranya berasal dari sungai. Banjarmasin
merupakan salah satu kota di Kalimantan Selatan yang terkenal memiliki
banyak sungai sehingga dijuluki kota seribu sungai, dimana sungai menjadi
wadah aktivitas masyarakat Banjarmasin sejak tempo dahulu dalam bidang
transportasi dan perdagangan, namun kualitas air sungai di Banjarmasin
mengalami penurunan dan tercemar, padahal masyarakat sekitar masih
menggunakan air sungai sebagai kebutuhan sehari-hari. Kekeruhan air
sungai tersebut disebabkan oleh banyaknya material yang tersuspensi di
dalam air sungai, seperti tanah, lumpur dan bahan-bahan organik lainnya.
Potensi air sungai sangat besar untuk dimanfaatkan oleh masyarakat,
tetapi karena kualitas air mengalami kekeruhan ini maka pemenuhan air
bersih bagi masyarakat yang tinggal di daerah sungai menjadi terbatas,
sehingga perlu ditingkatkan kualitasnya dengan melakukan pengolahan
sebelum digunakan. Umumnya, zat koagulan yang digunakan dalam
pengolahan air adalah tawas Al2(SO4)3 yang berfungsi sebagai penjernih
air. Selain itu, alat penjernih air sederhana dapat menjadi salah satu
alternatif untuk mengolah air, yaitu dengan memanfaatkan alat dan bahan
yang ada di lingkungan sekitar.
Setelah membaca wacana di atas lakukanlah tugas
proyek dengan kelompokmu untuk memahami sifat-sifat
koloid dan teknik pengelolaan sederhana untuk air
bersih!
26