Page 6 - pengembangan petunjuk praktikum qr code fix selvia
P. 6
B. Prosedur peminjaman alat untuk praktikum
1. Tiga hari sebelum praktikum dimulai, guru mata pelajaran Biologi melaporkan
kepada kepala labor dan kemudian menyiapkan alat dan bahan dibantu laboran.
2. Laboran menyiapkan peralatan untuk kegiatan praktikum sesuai dengan berkas
peminjaman alat.
3. Guru mengecek alat yang telah disediakan.
4. Bila ada kesalahan atau ketidaksesuaian antara daftar, jumlah maupun jenis alat
sebagaimana berkas peminjaman alat, guru melapor kepada laboran.
5. Memastikan alat yang akan digunakan dalam kondisi baik dan berfungsi
sebagaimana mestinya, dan spesifikasinya sesuai dengan berkas peminjaman
alat, guru mengisi buku peminjaman alat.
6. Setelah kegiatan praktikum selesai, guru melapor kepada laboran.
7. Peserta praktikum harus membersihkan peralatan, meja dan ruang praktikum,
serta merapikannya.
8. Guru bersama laboran mengecek peralatan yang dipinjam dan digunakan dalam
kegiatan praktikum, untuk memastikan kondisinya sama dengan saat peralatan
akan dipinjam dan digunakan.
9. Peserta praktikum diperbolehkan meninggalkan ruangan laboratorium jika cek
peralatan selesai, kondisi laboratorium bersih dan rapi serta diijinkan oleh guru
dan laboran.
C. Sanksi Penggunaan Laboratorium
1. Peserta praktikum yang tidak memenuhi tata tertib TIDAK BOLEH masuk dan
mengikuti kegiatan praktikum di ruang laboratorium.
2. Peserta praktikum yang mengumpulkan laporan praktikum terlambat satu hari,
tetap diberikan nilai sebesar 75%, sedangkan keterlambatan lebih dari satu hari
diberikan nilai 0%.
3. Peserta praktikum yang telah menghilangkan, merusak atau memecahkan
peralatan praktikum harus mengganti sesuai dengan spesifikasi alat yang
dimaksud.
v