Page 25 - E-MODUL PRE
P. 25
MODUL PEMBELAJARAN FET DAN MOSFET
4. Pindahkan Probe Merah atau Positif (+) Multimeter tersebut ke kaki terminal
“Drain”, sedangkan Probe Hitam (-) masih tetap di kaki Terminal “Source”.
5. Layar Multimeter akan menampilkan nilai tegangan yang sangat rendah. Hal
ini dikarenakan MOSFET telah diaktifkan pada saat probe merah multimeter
disentuhkan ke Terminal “Gate”. Kondisi ini menunjukan MOSFET yang diuji
ini masih dalam kondisi BAIK.
6. Pastikan Probe Hitam (-) masih tetap pada terminal “Source” dan Probe Merah
(+) masih pada terminal “Drain”, sentuh terminal “Source” dan “Gate” dengan
jari anda untuk melakukan “discharge” atau pembuangan arus terhadap
MOSFET yang diuji.
7. Lepaskan jari tangan anda.
8. Layar Multimeter akan menunjukan “open” atau “OL”. Kondisi tersebut
menandakan MOSFET yang diuji ini masih dalam kondisi BAIK.
Gambar 1.20 Cara menguji MOSFET dengan Multimeter
16
XI TEKNIK AUDIO VIDEO SEMESTER 1