Page 21 - E-MODUL PRE
P. 21
MODUL PEMBELAJARAN FET DAN MOSFET
b. MOSFET(Metal Oxide Semiconduction Field Effect Transistor)
MOSFET merupakan sebuah perangkat semikonduktor yang secara
luas digunakan sebagai switch dan berbagai penguat sinyal pada perangkat
elektronik Dalam bahasa Indonesia, MOSFET disebut juga dengan Transistor
Efek Medan Semikonduktor Logam-Oksida. MOSFET diciptakan oleh
Mohamed M. Atalla dan Dawon Kahng di Bell Labs pada tahun 1959
MOSFET atau Metal Oxide Field Effect Transistor adalah jenis
Transistor yang pengoperasiannya tergantung pada efek medan (field effect)
yaitu medan listrik pada Input GATE atau Input Gerbangnya. MOSFET
terdiri dari 3 kaki terminal yaitu Gate (G), Drain (D) dan Source (S). Pada
umumnya MOSFET digunakan pada rangkaian-rangkaian elektronika
sebagai Saklar (Switch), Penguat (Amplifier dan Pencampur (Mixer).
Transistor Medan Efek ini dapat digolongkan menjadi 2 jenis yaitu MOSFET
tipe N (NMOSFET) dan MOSFET tipe P (PMOSFET)
Gambar 1.14 MOSFET
12
XI TEKNIK AUDIO VIDEO SEMESTER 1