Page 33 - E-MODUL PRE
P. 33

MODUL PEMBELAJARAN SENSOR RANGKAIAN ELEKTRONIKA




                       3)  Tanggapan Waktu Sensor (Respon Time)


                                 Tanggapan  waktu  pada  sensor  menunjukan  seberapa  cepat  tanggapannya

                          terhadap  perubahan  masukan.  Sebagai  contoh,  instrumen  dengan  tanggapan  frekuensi

                          yang  jelek  adalah  sebuah  termometer  merkuri.  Masukannya  adalah  temperatur  dan
                          keluarannya adalah posisi merkuri. Misalkan perubahan temperatur terjadi sedikit demi

                          sedikit dan kontinyu terhadap waktu, seperti tampak pada gambar 2.2(a).


                                 Pada  frekuensi  rendah,  yaitu  pada  saat  temperatur  berubah  secara  lambat,

                          termometer  akan  mengikuti  perubahan  tersebut   dengan   “setia”.   Tetapi     apabila

                          perubahan  temperatur  sangat  cepat  lihat  gambar  2.2(b)  maka  tidak  diharapkan  akan

                          melihat perubahan besar pada termometer merkuri, karena ia bersifat lamban dan hanya
                          akan menunjukan temperatur rata-rata. Frekuensi adalah jumlah siklus dalam satu detik

                          dan  diberikan  dalam  satuan  hertz  (Hz).  1  hertz berarti  1  siklus  per  detik,  1  kilohertz

                          berarti 1000 siklus per detik.





















                                                   Gambar 2.2  Perubahan Temperatur


                                     Ada  bermacam cara untuk menyatakan tanggapan  frekuensi  sebuah sensor.
                              Misalnya   “satu   milivolt   pada   500   hertz”.   Tanggapan   frekuensi   dapat   pula


                              dinyatakan  dengan  “decibel    (db)”,  yaitu  untuk  membandingkan  daya keluaran
                              pada frekuensi tertentu dengan daya keluaran pada frekuensi referensi.




                                                             24
               XI TEKNIK AUDIO VIDEO                                                   SEMESTER  1
   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38