Page 8 - E-Modul Multiple Intelligence Pada Materi Kimia Unsur
P. 8
Ayo identifikasi tipe kecerdasan kalian
Lembar Observasi Penilaian Tipe Kecerdasan
Berilah tanda centang pada titik-titik yang telah disediakan, simpulkan tipe
kecerdasan apa yang paling dominan kalian miliki!
Kecerdasan Logis Matematis
(….) Banyak bertanya tentang cara kerja suatu hal
(….) Suka bekerja atau bermain dengan angka
(….) Senang berhitung atau melakukan hal-hal yang melibatkan angka
(….) Senang dengan game matematika atau ilmu pasti lain
(….) Suka permainan catur, monopoli atau game strategi lain
(….) Suka mengerjakan teka-teki logika atau soal-soal yang sulit
(….) Suka membuat kategori, hierarki atau pola logis lain
(….) Senang melakukan eksperimen selama pelajaran ilmu pasti atau
pada waktu luang
(….) Menunjukkan minat pada mata pelajaran yang berhubungan dengan
sains
Kecerdasan Interpersonal
(….) Suka bersosialisasi dengan teman sebaya
(….) Berbakat menjadi pemimpin
(….) Memberi saran kepada teman yang mempunyai masalah
(….) Mudah bergaul
(….) Menjadi anggota klub, panitia, atau kelompok informal di antara teman
sebaya
(….) Senang mengajari anak-anak lain secara informal
(….) Mempunyai dua atau lebih teman dekat
(….) Mempunyai empati yang baik atau perhatian kepada orang lain
(….) Banyak disukai teman
Kecerdasan kinestetik-jasmani
(….) Menonjol di salah satu atau lebih cabang olah raga
(….) Selalu bergerak tidak bisa diam, mengetuk-ngetuk, atau gelisah ketika
duduk lama
(….) Pandai meniru gerak isyarat atau tingkah laku orang lain
(….) Suka membongkar pasang barang
vii