Page 34 - MODUL PENDIDIKAN SEKS
P. 34

d)   Informasikan tentang asal-usul anak

                   Orangtua  juga  harus  menerangkan    tentang  bagaimana
               asal-usul  anak.    Misalnya,  anak  akan  bertanya  dari  mana  ia
               berasal  atau  pertanyaan  yang  umum  seperti  asal-usul  bayi.

               Orangtua  bisa  menerangkan  bahwa  anak  berasal  dari  perut
               ibu,  misalkan    sambil  menunjuk  perut  ibu  yang  sedang  hamil.
               Sejalan  dengan  usia,  terangkan  bahwa  seorang  anak  berasal

               dari  sel  telur  ibu  yang  dibuahi  oleh  sperma  yang  berasal  dari
               bapak.  Orangtua  harus  mengingatkan  bahwa  pembuahan
               boleh atau bisa dilakukan setelah wanita dan pria menikah.

            e)   Persiapan menghadapi masa pubertas
                   Orangtua  juga  harus  menjelaskan  kepada    anak    bahwa
               seiring bertambahnya usia,  anak akan mengalami perubahan
               dan  perkembangan.  Anak  perempuan    apabila  sudah

               memasuki  masa  pubertas    akan    mengalami  menstruasi/haid
               dan payudara akan mulai  tumbuh.  Sedangkan anak laki-laki
               apabila  sudah  memasuki  masa  pubertas  akan  mengalami

               mimpi  basah,  bentuk  tubuh,  dan  suara  yang    memberat.
               Orangtua  juga  harus  menjelaskan  kepada  anak  dengan
               singkat dan jelas agar anak lebih mudah mengerti.

        C.   Implementasi Pelaksanaan Pendidikan Seksual
               Melalui  pendidikan  seks,  anak  akan  lebih  mengenali  fungsi

            tubuhnya, menghindari apa yang seharusnya tidak dilakukan serta
            memahami  konsekuensi  dari  tiap  perbuatannya.  Dengan  begitu,
            anak akan dapat menjauhkan diri dari penyimpangan seksual dan

            menghindarkan diri dari bahaya pelecehan seksual.





                                         34
   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39