Page 13 - E-Module IoT-Muhammad Anwar Fadil
P. 13

Teknologi IoT mencakup dan melibatkan  hampir semua bagian dari teknologi informasi yaitu

               perangkat (device), jaringan komunikasi (connectivity), platform, dan program atau perangkat lunak

               aplikasi.  Pemanfaatan  teknologi  IoT  berkembang  sangat  pesat  sebagai  teknologi  yang

               memungkinkan  untuk  menjadi  landasan  bagi  pengembangan  solusi-solusi  yang  penerapannya
               sangat luas.


                      Beberapa manfaat dan keuntungan dari penerapan teknologi IoT untuk kehidupan manusia

               antara lain :


               -  Teknologi  IoT  dapat  memudahkan  manusia  (pengguna)  dalam  memonitor,  mengontrol,  dan
                   mengakses  berbagai  perangkat  dari  jarak  jauh  (remote)  melalui  perangkat  seluler  atau

                   komputer. Hal ini membuat pengguna dapat menghemat waktu dan tenaga dalam memonitor

                   dan mengontrol perangkat-perangkat tersebut setiap saat.

               -  Teknologi  IoT  dapat  meningkatkan  efisiensi  atau  penghematan  dalam  berbagai  bidang  atau
                   sektor kehidupan manusia, seperti efisiensi proses produksi, efisiensi di sektor layanan umum,

                   logistik,  dan  kesehatan.  Dengan  menghubungkan  berbagai  perangkat  dan  memungkinkan

                   pertukaran informasi secara otomatis, proses produksi dan distribusi dapat menjadi lebih cepat

                   dan efisien sehingga produktivitas akan meningkat.
               -  Penerapan teknologi IoT yang memungkinkan adanya proses digitalisasi dan otomatisasi dapat

                   membantu  meningkatkan  kualitas  hidup  manusia  dengan  memudahkan  akses  ke  berbagai

                   layanan  dan  informasi,  seperti  pemantauan  kesehatan,  transportasi  yang  lebih  aman  dan

                   nyaman, dan lingkungan yang lebih nyaman.
               -  Penerapan IoT dapat membantu meningkatkan standar keselamatan dengan memungkinkan

                   pemantauan  dan  pengawasan  secara  real-time,  seperti  pemantauan  lalu  lintas  atau

                   pengawasan rumah secara jarak jauh.
               -  Teknologi  IoT  dapat  mendukung  proses  digitalisasi  dan  otomatisasi  proses  sehingga  sangat

                   membantu untuk  mengurangi biaya  dalam berbagai  bidang,  seperti  manufaktur, perawatan

                   kesehatan, dan transportasi, dengan memperbaiki efisiensi dan mengurangi kesalahan manusia.
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18