Page 45 - FRUCTUPEDIA
P. 45

Ensiklopedia Tanaman Buah Eksotik


                                JAMBLANG





                                      (Syzigium cumini)



                 Jamblang merupakan tanaman yang sering juga disebut sebagai anggur hutan atau
          juwet. Tanaman ini tergolong tanaman yang sudah mulai langka, jamblang memiliki warna
          ungu kehitaman dengan rasa asam sepat.


            A.
























                     Klasifikasi Ilmiah                   B.


                Kingdom        : Plantae

                Divisi         : Magnoliophyta
                Kelas          : Magnoliopsida

                Ordo           : Myrtales

                Famili         : Myrtaceae
                Genus          : Syzigium

                Spesies        : Syzigium cumini

                                         Gambar: A. Buah, dan B. Daun
                                   [Sumber gambar: Marianingsih et al., 2019]


              Jamblang memiliki habitus pohon dengan tinggi sekitar 10-20 m. selain kokoh dan
          tinggi, batangnya juga cukup tebal dan pertumbuhannya sering bengkok dengan
          percabangan yang cukup banyak. Daun jamblang berwarna hijau dengan sistem pertulangan
          menyirip, daun tebal dan lebar mengkilap dengan Panjang antara 7-16 cm. Jamblang
          memiliki batang gilig, bunga majemuk bertandan, buah tipe buni, dan biji bentuk elips.


                                                      40
   40   41   42   43   44   45   46   47   48   49   50