Page 14 - Levianindi Fauzia_Keanekaragaman Animalia
P. 14
AVERTEBRATA
Animalia dibagi menjadi dua kelompok berdasarkan tulang
belakangnya, yaitu hewan yang memiliki tulang belakang masuk ke
dalam kelompok Vertebrata. Sementara itu, hewan yang tidak
memiliki tulang belakang akan masuk dalam kelompok Avertebrata.
Pada dasarnya, tulang belakang merupakan sebuah deretan yang
terdiri dari beberapa ruas tulang dan terentang dari bagian leher
hingga bagian ekor. Selain tidak memiliki tulang belakang, ada
beberapa ciri yang bisa digunakan untuk membedakan antara
hewan Avertebrata dengan hewan Vertebrata, yaitu dari mulai
susunan saraf, cara berkembang biak, hingga susunan organ tubuh
(Pratiwi, 2020).
Avertebrata merupakan hewan yang tidak mempunyai tulang
belakang dan susunan sarafnya terletak di bawah saluran
pencernaan. Jumlah Avertebrata jauh lebih banyak dibandingkan
dengan jumlah Vertebrata. Avertebrata dikelompokkan menjadi 8
filum yaitu Porifera, Cnidaria Platyhelminthes, Nemathelminthes,
Annelida, Arthropoda, Mollusca dan Echinodermata. Namun, dalam
pengamatan yang dilakukan di ekosistem Waduk Darma hanya
dilakukan pada 3 filum hewan Avertebrata yakni Mollusca, Annelida
dan Arthropoda.
9