Page 23 - Buku Ajar Digital-Bahasa Indonesia Terapan
P. 23
berbeda-beda, dalam bahasa Indonesia benda itu dinamai kursi,
dalam bahasa Inggris chair.
c. konvensional, artinya bentuk dan makna ditentukan berdasarkan
kesepakatan masyarakat pemakai, seperti yang dijelaskan pada
poin (b) kata kursi digunakan dalam bahasa Indonesia tentu
berdasarkan pada kesepakatan bersama masyarakat Indonesia;
d. dinamis, artinya bentuk dan makna berkembang/berubah sesuai
perkembangan. Dari masa ke masa, bahasa mengalami
perkembangan sesuai dengan kebutuhan masyarakat dalam
pemenuhan penggunaan bahasa dalam masyarakat.
Bahasa dibentuk oleh kaidah aturan serta pola yang tidak boleh
dilanggar agar tidak menyebabkan gangguan pada komunikasi yang
terjadi. Kaidah, aturan dan pola-pola yang dibentuk mencakup tata
bunyi, tata bentuk dan tata kalimat. Agar komunikasi yang dilakukan
berjalan lancar dengan baik, penerima dan pengirim bahasa harus
harus menguasai bahasanya.
1.2 Sejarah Bahasa Indonesia
Bahasa Indonesia adalah bahasa resmi Republik Indonesia dan bahasa
pemersatu. Bahasa Indonesia dinyatakan kedudukannya sebagai
bahasa negara pada tanggal 18 Agustus 1945 karena pada saat itu
Undang-Undang Dasar 1945 disahkan sebagai Undang-Undang Dasar
Negara Republik Indonesia. Dalam Undang-Undang Dasar 1945,
bahasa negara ialah bahasa Indonesia (Bab XV, Pasal 36). Keputusan
Kongres Bahasa Indonesia II tahun 1954 di Medan, antara lain,
menyatakan bahwa bahasa Indonesia berasal dari bahasa Melayu.
Bahasa Indonesia tumbuh dan berkembang dari bahasa Melayu yang
sejak zaman dulu sudah dipergunakan sebagai bahasa perhubungan
(lingua franca) bukan hanya di Kepulauan Nusantara, melainkan juga
hampir di seluruh Asia Tenggara.
2