Page 14 - Bahan Ajar Modul Interaktif Materi Teks Puisi Kelas VIII
P. 14
Aktivitas Pembelajaran 1
A. UNSUR-UNSUR TEKS PUISI
* Unsur Intrinsik Puisi
1. Unsur Fisik Puisi
a. Diksi
Apa Itu Diksi? Pemilihan kata-kata yang digunakan penyair
dalam puisi atau pemilihan kata-kata yang padat
makna dan mengandung nilai estetika
(keindahan). Pemilihan kata dalam puisi
berkaitan dengan makna, keselarasan bunyi, dan
urutan.
Perhatikan teks puisi berikut ini!
Selamat pagi, Indonesia, seekor burung mungil mengangguk
dan menyanyi kecil buatmu.
aku pun sudah selesai, tinggal mengenakan sepatu,
dan kemudian pergi untuk mewujudkan setiaku padamu
dalam kerja yang sederhana;
(Selamat Pagi Indonesia, Sapardi Djoko Damono)
Keterangan: Penyair menggunakan diksi atau pemilihan kata
yang cermat. Kata mungil merujuk pada seekor burung kecil yang
indah dan lucu.
b. Pengimajian (Imaji)
Baca Yuk!
Unsur yang melibatkan pancaindra manusia
yang dapat menggiring pembaca untuk
membayangkan sebuah kejadian dalam puisi.
Imaji penglihatan (visual), imaji pendengaran Imaji adalah....
(auditif), dan imaji perabaan (taktil), imaji
penciuman (olfaktory), imaji pengecapan, dan
imaji gerak (kinesiik).
6 6