Page 11 - Salinan dari Modul Perubahan Lingkungan
P. 11
MODUL AJAR
BAHAN AJAR
A. PERUBAHAN LINGKUNGAN
1. Keseimbangan Lingkungan
Lingkungan dapat diartikan sebagai suatu kesatuan ruang,
dengan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup,
termasuk manusia dan perilakunya yang mempengaruhi
kelangsungan hidup dan kesejahteraan manusia serta makhluk
hidup lainnya. Sebagai makhluk hidup, manusia merupakan
komponen dalam ekosistem. Dengan begitu, kehidupannya
juga dipengaruhi oleh kondisi lingkungan tempat hidupnya.
Keseimbangan lingkungan adalah kemampuan lingkungan
untuk mengatasi tekanan dari alam ataupun aktivitas manusia
dalam menjaga kestabilan kehidupan nya. Lingkungan yang
seimbang memiliki daya lenting dan daya dukung tinggi. Daya
lenting adalah kemampuan lingkungan untuk pulih pada
keadaan seimbang ketika mengalami gangguan atau
perubahan. Daya dukung adalah kemampuan lingkungan
untuk dapat memenuhi kebutuhan berbagai makhluk hidup
agar dapat tumbuh dan berkembang secara wajar di dalam
nya. Daya dukung lingkungan dapat ditingkatkan terutama
pada lingkungan buatan. Misalnya, agar padang rumpu dapat
menampung lebih dari 100 domba tanpa terjadi kompetisi,
maka tanah diberi pupuk agar lebih subur sehingga memenuhi
kebutuhan domba di dalamnya. Akan tetapi, daya dukung
lingkungan tidak mungkin terus menerus ditingkatkan karena
kemampuan lingkungan memiliki kapasitas tertentu. Dalam
keadaan normal, lingkungan membentuk suatu keseimbangan
yang disebut keseimbangan dinamis (equilibrium).
PPG PRAJABATAN BIOLOGI 2022

