Page 9 - BAHAN AJAR IPA K13 Kelas 9 2020
P. 9

c.  Spermatogenesis
                       ❖  Spermatogenesis adalah proses pembentukan sperma yang terjadi dialam tubulus
                            seminiferus.  Kumpulan  tubulus  seminiferus  ini  membentuk  testis,  sehingga
                            spermatogenesis biasanya disebut terjadi didalam testis.
                       ❖  Berikut potongan melintang tubulus seminiferus dilihat dengan mikroskop


















                       ❖  Proses pembentukan sperma diawali dari sel induk sperma (spermatogonium) yang
                            bersifat  diploid  (2n).  Kemudian  spermatogonium membelah  secara  Mitosis  dan
                            Meiosis.   Selanjutnya,   spermatogonium      mengalami     diferensiasi   atau
                            perkembangan  sehingga  terbentuk  sel  sperma  (spematozoa)  yang  berekor  dan
                            bersifat haploid (n).

                   d.  Sistem Reproduksi Perempuan
                       ❖  Sistem reproduksi pada perempuan tersusun atas : 1). Sistem reproduksi luar yaitu
                            vulva  dan  labium  2).  Sistem  reproduksi  dalam  yaitu  vagina,  indung  telur
                            (ovarium),  saluran  telur  (tuba  fallopi/oviduct),  infundibulum,  rahim  (uterus),
                            endometrium dan leher rahim (serviks).
                       ❖  Berikut ini bagian – bagian organ reproduksi perempuan














                       ❖  Vulva adalah celah paling luar dari organ reproduksi perempuan yang dibatasi oleh
                            sepasang bibir (kanan dan kiri). Sepasang bibir ini yang dinamakan labium. Pada
                            vulva bagian dalam, terdapat 2 saluran yaitu saluran urin dan saluran vagina.
                       ❖  Ovarium adalah organ yang bentuknya seperti telur, ada 2 buah, terletak di kanan
                            kiri rahim atau di perut bagian bawah, berfungsi menghasilkan sel telur (ovum).
                            Didalam  ovarium,  terdapat  kumpulan  sel  folikel  yang  merupakan  tempat
                            berkembangnya ovum.



                                                               Bahan Ajar IPA Kelas IX  SMP Negeri 4 Toili | 9
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14