Page 13 - Narkoba Di Kalangan Siswa
P. 13
BAB II
KONSEP DASAR TENTANG PERSEPSI
A. Pengertian Dasar Tentang Persepsi
Persepsi merupakan salah satu aspek psikologis
yang penting bagi manusia dalam merespon kehadiran
berbagai aspek dan gejala di sekitarnya. Persepsi
mengandung pengertian yang sangat luas, menyangkut
intern dan ekstern. Berbagai ahli telah memberikan definisi
yang beragam tentang persepsi, walaupun pada prinsipnya
mengandung makna yang sama.
Persepsi berasal dari bahasa inggris “perception”
yang diambil dari bahasa latin “perceptio”, yang berarti
menerima atau mengambil. Dalam Kamus Inggris
Indonesia, kata perception diartikan dengan “penglihatan”
atau “tanggapan”. Persepsi adalah sejenis aktivitas yang
1
menghubungkan seseorang dengan lingkungannya.
Persepsi merupakan proses yang menyangkut masuknya
2
informasi kedalam otak manusia.
Persepsi adalah suatu pengamatan tentang objek
peristiwa atau hubungan yang diperoleh dengan
mengumpulkan informasi dan menafsirkan pesan. Persepsi
merupakan salah satu aspek kognitif manusia yang sangat
penting yang memungkinkan untuk mengetahui dan
memahami dunia sekelilingnya. Tanpa persepsi yang benar,
manusia mustahil dapat menangkap dan memaknai
berbagai fenomena, informasi atau data yang senantiasa
1 Fattah Hanuraman,Psikologi perkembangan,Bandung : PT Remaja rosda Karya ,2010,h 34
2 Desmita, Psikologi perkembangan peserta didik Bandung : PT Remaja Rosdakarya ,2004, h
117
6 | Narkoba di Kalangan Siswa | Suhertina