Page 2 - E-modul OTK SARPRAS Kelas XII
P. 2
E-modul Otomatisasi Tata Kelola Sarana dan Prasarana Kelas XII
Mellani Wuri Bungsu Putri
Kata Pengantar
Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat rahmat dan
karuniaNya sehingga E-modul interaktif berbasis Flip PDF Professional ini dapat
diselesaikan dengan baik dan dapat diterbitkan untuk pembaca semua. Tujuan dari
pembuatan E-modul interaktif ini adalah membantu peserta didik mendalami KD 3.6
Menerapkan Pengamanan dan Pemeliharaan Sarana dan Prasarana dan KD 3.7
Menerapkan Penghapusan Sarana dan Prasarana pada mata pelajaran Otomatisasi
Tata Kelola Sarana dan Prasarana. E-modul ini disusun berdasarkan kurikulum 2013
revisi yang berlaku dan dikemas secara runtut serta mudah dipahami oleh peserta
didik. Pada e-modul disajikan latihan-latihan soal berupa pertanyaan pilihan ganda
dan esay sebagai review peserta didik. Penyusun berharap e-modul ini dapat
bermanfaat bagi peserta didik dan guru yang menggunakannya serta menjadikan
peserta didik lebih terampil, kreatif dan mandiri dalam belajar untuk mencapai
tujuan pembelajaran. Penyusun menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam
penyusunan e-modul baik dari segi teknik maupun materi penyajian dalam e-modul.
Maka dari itu, penyusun berharap kritik dan saran yang bersifat membangun demi
perbaikan e-modul ini dalam terbitan berikutnya.
Selamat belajar
Good luck
Penyusun
i