Page 20 - EMODUL BERBASIS KEARIFAN LOKAL
P. 20

Penataan musik dan lagu dilakukan dengan cara membuat aransemen,

             menambahkan  beberapa  instrumen  karawitan  Jawa  dan  Sunda,
             mengembangkan  teknik  permainan  instrumen,  serta  menampilkan  lagu-

             lagu yang bertema dan bernuansa Semarang, yaitu: Semarang Kota Atlas,
             Simpang Lima, Semarang Tempo Doeloe, Tanjung Emas, dan Kuliner Khas

             Semarang.    Jenis  alat  musik  yang  dipakai  antara  lain,  yaitu  bonang,

             gambang, gong suwuk, kempul, peking, saron, kendang dan ketipung.
                     Dalam bidang seni tari, Gambang Semarang memiliki tiga ragam gerak

             baku,  yaitu  ngondhek,  ngeyek,  dan  genjot  yang  ketiganya  merupakan

             gerakan  yang  berpusat  pada  pinggul.  Gerakan  tangan  (lambeyan)  yang
             menyertai  ketiga  ragam  gerak  itu  merupakan  gerakan  yang  berpangkal

             pada  pergelangan  tangan  dengan  media  gerak  sebatas  pusar  hingga

             pandangan mata.
                                                       Tari Gambang Semarang menggambarkan

                                                      ekspresi  gembira  empat  orang  penari  di
                                                      suatu  malam  saat  mereka  berkumpul,

                                                      berdendang         dan       menari       bersama.
                                                      Goyangan  pinggul  dan  putaran  pantat
                                                      yang  mengalun  bila  dihayati  bagaikan

                                                      riak  gelombang  air  laut  yang  menghiasi
                                                      garis  pantai  kota  Semarang.  Unsur  gerak

                                                      tari  Jawa  pesisiran  yang  lugas,  dinamis
                                                      dan  mengalir  membuat  tari  Gambang

                                                      Semarang  menjadi  indah  dan  nyaman
                                                      dipandang mata.




              sumber :
              https://id.wikipedia.org/wiki/Tari_Gam
              bang_Semarang







                                                             11
   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25