Page 16 - Panorama Nusantara BIPA
P. 16

2       Kereta Wisata
                      Bacalah teks berikut ini untuk mengenal salah satu objek wisata
                      di Kota Solo.



                                                     id-velopedia.velo.com



                    PT Kereta Api Indonesia (KAI) meresmikan lokomotif uap kuno buatan
                    Hanomag Hannover, Linden, Jerman produksi tahun 1921 sebagai

                    kereta wisata di Kota Solo yang terletak di Provinsi Jawa Tengah. Lokomotif
                    uap kuno ini merupakan salah satu peninggalan dari zaman kolonial pada
                    sekitar tahun 1920 hingga saat ini. Lokomotif uap ini berfungsi dengan

                    menggunakan uap hasil dari pembakaran kayu jati dan air. Kecepatan
                    maksimal yang dapat dihasilkan hanya 50 Km/jam. Kereta ini hanya
                    memiliki dua gerbong dengan kapasitas maksimal hingga 72 orang dalam
                    satu kali perjalanan. Kereta ini melintas di jalur lintasan kereta api yang
                    masih aktif di tengah Kota Solo. Berangkat dari stasiun Purwosari,

                    perjalanan kereta kemudian menuju stasiun Sangkrah dengan melalui
                    beberapa tempat terkenal. Mulai dari Loji Gandrung (rumah dinas
                    walikota Solo), lalu Taman Sriwedari, dan Kampung Batik Kauman.

                    Untuk menaiki kereta wisata Solo ini, masing-masing orang akan dikenakan
                    tiket sekitar Rp 200.000. Selama perjalanan, kita akan dihibur dengan
                    alunan lagu tradisional Jawa yang dimainkan oleh para seniman.
                    Tak lupa ada suguhan berbagai jenis jajanan pasar dan juga jamu tradisional.




                                                                                         id-velopedia.velo.com
                                                                                           dengan perubahan

               a      Benar atau salah? Berilah tanda silang.

                                                                                               BENAR    SALAH

               1.  Lokomotif uap kuno buatan Jerman peninggalan zaman kolonial
                  menggunakan batu bara sebagai bahan bakar.
               2.  Kereta wisata di Solo hanya memiliki dua gerbong dengan minimal

                  72 orang dalam satu kali perjalanan.
               3.  Kereta wisata ini bergerak di jalur lintasan yang masih aktif.
               4.  Kita bisa menaiki kereta wisata Solo dengan gratis.
               5.  Kereta berangkat dari stasiun Purwosari dengan tujuan akhir Taman

                  Sriwedari.










                                                   Panorama Nusantara - 16
   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21