Page 57 - One Day Khatam Qur'an
P. 57

One Day Khatam Quran



                  dalam. Ini adalah program yang luar biasa, karena sebelumnya belum per-
                  nah ada kegiatan serupa di lingkungan kerja kami. Melalui program ini, kami
                  merasa keimanan semakin meningkat, hati menjadi lebih tenang, dan hidup
                  terasa lebih terarah. Apa yang kami baca dari Al-Qur’an seolah menjadi cer-
                  min bagi diri sendiri, mengajak untuk merenung dan merefleksikan setiap
                  langkah dan perbuatan.

                     Rasa nyaman dan damai benar-benar terasa selama mengikuti kegiatan
                  ini. Bahkan, lambat laun menjadi sebuah kebiasaan yang kami tunggu dan
                  rindukan. Kegiatan ini juga memupuk semangat, antusiasme, dan mempere-
                  rat kebersamaan antarpegawai, meskipun dilaksanakan secara daring.


                     Harapannya kegiatan  ini  ditambah  lagi  durasi
                  waktunya. Sebab kalau hanya satu jam, rasanya
                  terlalu cepat. Sehingga dengan begitu akan
                  lebih baik lagi.



                  Hendi


                  Billman atau Mcb On PLN
                  ULP Sukoharjo

                     Alhamdulillah,  kegiatan
                  ini sangat bagus dan berman-
                  faat,  terutama bagi kami yang
                  sering berada  di  lapangan  sep-
                  erti  petugas  Billman  atau  MCB  On.
                  Melalui  kegiatan  ini,  kami  tidak  han-
                  ya bisa berkumpul, tapi juga bisa saling
                  berbagi dalam suasana yang penuh makna.
                  Ceramah-ceramah keagamaan yang disam-
                  paikan sangat menyentuh hati dan menambah
                  keimanan kami.

                     Biasanya, karena sibuk bekerja, waktu untuk mengaji nyaris tidak ada.
                  Tapi sejak ada program ini, justru jadi semangat untuk kembali membuka
                  mushaf, membaca ayat demi ayat, bahkan merasa rindu untuk mengaji lagi.
                  Hati jadi lebih tenang, dan saat menghadapi tantangan di lapangan, pikiran




                                                   43
   52   53   54   55   56   57   58   59   60   61   62