Page 19 - E-MODUL BERBASIS PBL SUHU, KALOR DAN PEMUAIAN (REVISI)_Neat
P. 19
Massa benda/zat
Untuk menaikkan suhu yang sama pada jumlah massa zat yang berbeda, dibutuhkan juga kalor
yang berbeda. Maka dapat disimpulkan, semakin banyak massa benda, semakin besar kalor yang
dibutuhkan untuk menaikkan suhunya
Kalor jenis
Untuk jenis zat yang berbeda dengan massa yang sama, kalor yang dibutuhkan untuk menaikkan
suhu yang sama adalah berbeda, maknanya kalor yang dibutuhkan untuk menaikkan suhu
tergantung pada jenis zatnya.
Banyaknya kalor yang diperlukan untuk menaikkan suhu suatu zat atau benda tergantung pada
massa benda (m), kalor jenis benda (c), dan perubahan suhu (T), sehingga dapat dirumuskan
sebagai berikut :
Q = m . c . T atau Q = C . T
Keterangan :
Q : Kalor (J)
m : Massa benda (kg)
c : Kalor jenis (J/kg°C)
T : Perubahan suhu (°C)
Contoh Soal
Hitunglah kalor yang dibutuhkan untuk menaikkan temperatur besi bermassa 3 kg
dari suhu 10°C menjadi 80°C? Diketahui c besi = 450 J/kg°C
Penyelesaian:
Diketahui:
m = 3 kg
∆T = 80°C – 10°C = 70°C
cbesi = 450 J/kg°C
Ditanyakan: Q
E-MODUL IPA TERPADU BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING 18