Page 140 - Buku Guru Kelas 1. Tema 2. Kegemaranku_Neat
P. 140

•   Guru membagikan potongan karton berukuran 15 cm x 10 cm.
                       •   Siswa mencetak atau menggambar benda-benda kesukaannya di karton.

                       •   Di samping gambar, siswa menuliskan nama benda tersebut dengan
                           menggunakan spidol. Guru membantu siswa mengecek apakah huruf
                           untuk nama benda (kata) sudah tepat.
                       •   Siswa dapat menghias gambar dengan daun-daun, rumput kering yang
                           telah dikumpulkan dengan menempelkannya di kartu.

                       •   Guru berkeliling pada saat siswa mengerjakan tugasnya. Sambil
                           berkeliling guru memberi semangat dan mengarahkan siswa yang
                           membutuhkan bantuan dan waktu lebih lama mengerjakannya dibanding
                           dengan siswa lain.

                       •   Sebelum menutup kegiataan, guru menegaskan kembali bahwa anak
                           yang rajin membaca akan memiliki banyak pengetahuan. Memotivasi
                           siswa untuk banyak berlatih membaca di rumah dengan bimbingan orang
                           tua. Membaca banyak membawa manfaat dan membuat seseorang
                           menjadi bertambah pintar.
                       •   Kelas ditutup dengan doa bersama.


                       Penilaian Pembelajaran

                       Penilaian Pengetahuan

                       1.  Mengetahui cara duduk yang benar saat membaca
                       2.  Latihan soal tentang cara duduk yang benar saat membaca

                       3.  Tes lisan tentang karakteristik kesukaan anggota keluarga


                       Penilaian Keterampilan

                       Rubrik penilaian


                                                                                                   Perlu
                                               Baik sekali         Baik           Cukup
                              Kriteria                                                         Pendampingan
                                                  (4)               (3)            (2)
                                                                                                    (1)
                        1.  Kemampuan       Siswa mampu       Hanya memenuhi  Hanya          Siswa belum
                           mempraktikkan    mempraktikkan     2 langkah        memenuhi 1    mampu
                           cara duduk       ketiga langkah                     langkah       mempraktikkan
                           yang benar saat   (duduk,                                         ketiga langkah
                           membaca          menegakkan
                                            punggung, dan
                                            meletakkan
                                            tangan di atas
                                            meja) dengan
                                            benar.









                                                                         Subtema 4: Gemar Membaca
                                                                                                          123
   135   136   137   138   139   140   141   142   143   144   145