Page 15 - 1 E-MODUL INTERAKTIF FIKIH LESTARI_Neat
P. 15
}
ibadah mahd}ah. Oleh karena itu, bersuci hukumnya wajib. Hukum wajib bersuci ini
didasari oleh kaidah ushul fikih yang berbunyi:
ٌ َ َ ُ َ ه ُ َ ْ ُّ َ َ َ
بجاو وهف ِهب الا بجاولا متي ال ام
ِ
ِ
ِ
ِ
ِ
Artinya: “Suatu kewajiban hanya dapat sempurna karena sesuatu, maka sesuatu itu
hukumnya wajib.”
2) Sebab-sebab hadas| kecil
Hal-hal yang menyebabkan seseorang berhadas |kecil, antara lain sebagai berikut.
a. Sesuatu yang keluar dari dubur dan kubul kecuali air mani.
b. Hilang akal, baik karena mabuk, pingsan, dan tidur.
c. Bersentuhan antara kulit laki-laki dan Perempuan yang masing-masing sudah
dewasa dan berstatus bukan mahram.
d. Menyentuh dubur dan kubul dengan telapak tangan.
b. Hadas besar
Hadas besar adalah hadas yang dapat disucikan dengan mandi wajib atau bertayamum
jika tidak ditemukan air. Mandi dalam bahasa Arab adalah al-gaslu yang berarti
|
membasuh badan, sedangkan yang dimaksud mandi wajib adalah menyiramkan atau
meratakan air ke seluruh tubuh, mulai dari ujung jari-jari kaki sampai ujung rambut yang
disertai dengan niat. Allah swt berfirman sebagai berikut.
ْ ُ ه ه َ ً ُ ُ ْ ُ ْ ُ ْ َ
٦ .....ۗورهطاف ابنج متنك ن ِ او.....
ا
Artinya: “....Jika kamu junub, maka mandilah.....”(Q.S. Al-Maidah/5:6)