Page 24 - LAPORAN PROPER Strategi Pengembangan Kompetensi Widyaiswara Tenaga Teknis Keagamaan
P. 24

IMPLEMENTASI MATA PELATIHAN PILIHAN

           YANG MENDUKUNG PROYEK PERUBAHAN





                                        Diagnosa Organisasi

                                Mata pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat
                                   pemahaman tentang cara menganalisis dan
                         mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan
                        ancaman dalam organisasi. Mata pelatihan ini penting
                          untuk menentukan strategi rencana pengembangan
                         kompetensi jabatan Widyaiswara Teknis Keagamaan
                        yang tepat dan memastikan intervensi yang dilakukan
                              efektif dan sesuai dengan kebutuhan organisasi.











                                                    Manajemen Pemerintahan

                                   Mata pelatihan ini fokus pada peningkatan keterampilan
                                   dalam manajemen administrasi pemerintahan,
                                   termasuk perencanaan, pengawasan, dan pelaksanaan
                                   kebijakan publik. Ini akan membantu para pemimpin
                                   dalam Kementerian Agama untuk lebih memahami dan
                                   mengelola dinamika pemerintahan dengan lebih baik.









                                      Smart Jabatan Fungsional
                         Materi pelatihan ini dirancang sebagai panduan untuk
                            Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam memahami dan
                           meningkatkan kompetensi dalam jabatan fungsional.
                              Dengan pemahaman “Smart Jabatan Fungsional”
                         akan membantu para pemimpin dalam mengukur dan
                         mengoptimalkan kompetensi dan kinerja Widyaiswara
                      Teknis Keagamaan dalam jabatan fungsionalnya dengan
                           mengedepankan pemanfaatan teknologi dan inovasi
                                 dalam lingkungan kerja di Kementerian Agama.






     17

       40                                                                            ISSN 2085-8639
                                                                                     ISSN 2085-8639
                                                                                     ISSN 2085-8639
                       Profesi-Edisi 1, Th.19 - Juni 2024
   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29