Page 38 - E-MODUL ARDUINO FOR KIDS
P. 38
E. Menginstall Arduino IDE
Menyiapkan Arduino itu seperti langkah awal yang super penting
sebelum kita mulai membuat berbagai macam alat keren dengan listrik.
Bayangkan saja, Arduino ini seperti panggung utama untuk ide-ide kreatif
kita dalam membuat mainan atau alat elektronika yang seru. Nah, yang
pertama kali harus kita lakukan adalah memilih papan Arduino yang cocok.
Ada macam-macam tipe, contohnya seperti Arduino Uno atau Arduino
Nano. Nah, setelah kita memilih papan yang cocok, selanjutnya
menghubungkan Arduino ini ke komputer menggunakan kabel USB. Itu
seperti jalan tol yang membuat Arduino bisa berkomunikasi dengan
komputer.
1. Mendownload dan Menginstal Software Arduino IDE
Untuk memulai petualangan dengan Arduino, langkah pertama yang
perlu diambil adalah mendownload dan menginstal perangkat lunak
Arduino di komputer. Dengan mengikuti langkah-langkah sederhana ini,
kamu akan siap untuk menciptakan berbagai proyek menarik dengan
mikrokontroler yang powerful ini. Mari kita mulai dengan membahas cara
mendownload dan menginstal Arduino pada perangkat kamu.
Cara mendownload dan menginstall software IDE Arduino adalah
sebagai berikut:
1) Software IDE Arduino dapat di download di
https://www.arduino.cc/en/Main/Software pilih Windows Installer paling
atas kemudian akan tampil pilihan Download, Just Download.
33