Page 196 - KM PPKN-BS-KLS-IX
P. 196

hak dasar             :  hak yang melekat pada diri setiap manusia tanpa
                                     melihat status sosialnya, asal-usulnya, kebangsaannya,
                                     warna kulitnya, kondisi isiknya, agamanya dan lain
                                     sebagainya, yang harus dihormati, dilindungi, dipenuhi,
                                     dan ditegakkan oleh setiap negara.

            hoax                  :  informasi, kabar, berita palsu atau bohong

            kearifan lokal        :  pandangan hidup suatu masyarakat di wilayah tertentu
                                     mengenai lingkungan alam tempat mereka tinggal

            kewajiban             :  perbuatan yang harus dilakukan, sebagai penyeimbang
                                     dari hak yang diperoleh seseorang

            konstitusi            :  asas-asas dasar serta hukum suatu bangsa, negara atau
                                     kelompok sosial, yang menentukan kekuasaan, tugas
                                     pemerintah dan menjamin hak-hak tertentu warganya.
            media sosial          :  sebuah media untuk bersosialisasi satu sama lain dan
                                     dilakukan secara online yang memungkinkan setiap
                                     orang untuk saling berkomunikasi.
            mulat sarira          :  prinsip spiritual dalam memandang perbuatan, pikiran,
                                     dan nilai-nilai yang dilakukan oleh diri sendiri sebelum
                                     menilai orang lain atau disebut juga instropeksi diri.

            norma                 :  aturan atau ketentuan yang mengikat warga kelompok
                                     dalam masyarakat.

            objek vital           :  kawasan/lokasi, bangunan/instalasi dan/atau
                                     usaha yang menyangkut hajat hidup orang banyak,
                                     kepentingan negara dan/atau sumber pendapatan
                                     negara yang bersifat strategis.
            opini                 :  pendapat, pikiran, gagasan  seseorang dalam
                                     menanggapi suatu fenomena yang belum terjadi, sedang
                                     terjadi, atau sudah terjadi
            Pancasila             :  dasar negara Republik Indonesia yang terdiri atas lima
                                     sila
            penduduk              :  semua orang yang berdomisili di wilayah Negara
                                     Kesatuan Republik Indonesia selama 1 tahun atau lebih
                                     atau mereka yang berdomisili kurang dari 1 tahun
                                     tetapi bertujuan untuk menetap

            Peraturan             :  peraturan perundang-undangan di Indonesia yang
            Pemerintah               ditetapkan oleh presiden untuk menjalankan undang-
                                     undang sebagaimana mestinya





            182
   191   192   193   194   195   196   197   198   199   200   201