Page 1259 - ATP 2024_Neat
P. 1259
Modul Ajar Kurikulum Merdeka
c. Ronggeng Dukuh Paruk karya Ahmad Tohari
Ronggeng Dukuh Paruk mengandung laporan sejarah tahun 1965 ketika terjadi
ricuh politik. Tokoh Srintil dan warga Dukuh Paruk lainnya harus menjalani
hukumuan politik karena terlibat dalam organisasi terlarang PKI. Karya ini bersifat
imajinatif, namun didasarkan pada laporan sejarah pada sekitaran tahun 1965 itu.
d. Harimau! Harimau! Karya Mochtar Lubis
Harimau! Harimau! mengandung laporan tentang hutan Sumatra yang asri,
namun penuh misteri karena di dalam hutan itu masih berkeliaran hewan buas
berupa harimau.
e. Ketika Cinta Bertasbih karya Habiburrahman El Syraz
Ketika Cinta Bertasbih berisi laporan perjalanan jurnalistik ke luar negeri, tepatnya
ke Timur Tengah. Novel ini juga mengandung laporan tentang mahasiswa-
mahasiswa Indonesia yang sukses menempuh pendidikan di Universitas Al-Azhar
Mesir. Ketika pulang ke Indonesia, mereka berhasil menempati posisi-posisi
penting sebagai bentuk pengabdiannya pada bangsa dan negara.
Setelah membaca beberapa sumber tersebut, peserta didik membuat laporan
membaca dengan format yang dapat dilihat pada Panduan Umum.
E. REFLEKSI GURU DAN PESERTA DIDIK
Merefleksikan apa saja yang telah dipelajari dengan menunjukkan sikap
tertentu.
Untuk menunjukkan sikap setelah mempelajari teks laporan
melalui berbagai aktivitas, isilah kolom-kolom refleksi berikut dengan
memberikan tandacentangpadakolom "Ya" atau "Tidak" sesuaidengan
pernyataan yang kalian rasakan!
Interaksi Guru dan Orang Tua Peserta Didik
Interaksi antara guru dan orang tua pada bab ini dapat dilakukan dengan
menyampaikan tugas rumah yang diberikan kepada peserta didik melalui kegiatan
Jurnal Membaca. Tujuannya adalah agar orang tua dapat membantu mengawasi
Bahasa Indonesia Tingkat Lanjut SMA Fase F Kelas XII

