Page 97 - IPAS-BS-KLS-VI
P. 97

Pada topik sebelumnya, kita sudah mempelajari mengenai hubungan kerja sama
                      antarnegara. Lalu, apa peran yang dilakukan Indonesia di tengah perkembangan
                      kerja sama dunia tersebut?

                           Wilayah  nusantara  sudah  terlibat  dalam  perkembangan  kerja  sama  dunia
                      sejak ribuan tahun yang lalu. Pada masa kerajaan, banyak catatan sejarah yang
                      menyebutkan jika wilayah nusantara sudah melakukan hubungan kerja sama di
                      bidang perdagangan, politik, hingga budaya dan keagamaan dengan wilayah lain,
                      seperti Tiongkok dan India.

                           Keterlibatan  Indonesia  dalam  pergaulan  dunia  terus  berlanjut  hingga  masa
                      kemerdekaan. Melalui politik luar negeri bebas aktif, Indonesia ikut berpartisipasi
                      dalam sistem ekonomi dan percaturan politik dunia.

                           Sebagai  negara  yang  beradab,  Indonesia  menjalin  hubungan  luar  negeri
                      dengan  menjunjung  tinggi  nilai-nilai  persahabatan,  saling  menghormati,  tidak
                      mencampuri urusan dalam negeri negara lain, serta menolak menggunakan segala
                      bentuk tindakan kekerasan.

                           Salah satu peran Indonesia dalam kerja sama dunia, yaitu ikut mendirikan lembaga
                      internasional sebagai sarana dalam mewujudkan kepentingan bersama. Lembaga
                      tersebut bernama  Association of

                      Southeast Asian Nations (ASEAN)
                      atau     Perhimpunan       Bangsa-
                      Bangsa Asia Tenggara. Selain itu,
                      Indonesia  juga  berperan  aktif  di
                      lembaga dunia bernama  United

                      Nations  (UN)  atau  Perserikatan
                      Bangsa-Bangsa (PBB), di antaranya
                      dengan  menjadi  anggota  dewan
                      keamanan      yang     mengirimkan
                      personel  kepolisian  dan  militer         Sumber: freepik.com/ssstocker, freepik.com/microone
                      dalam misi perdamaian ke negara-            Gambar 4.2 Negara-negara anggota ASEAN.
                      negara yang sedang berkonflik.






                                Kosakata Baru


                        bebas aktif: sikap politik luar negeri Indonesia yang menyatakan bahwa Indonesia
                        tidak terikat oleh suatu ideologi, tidak masuk blok negara mana pun, dan dengan
                        aktif ikut mengambil peran dalam kerja sama dan persahabatan internasional









                                                        Bab 4 | Indonesia dan Masyarakat Dunia               87
   92   93   94   95   96   97   98   99   100   101   102