Page 128 - KM Informatika-BS-KLS-VIII_Neat
P. 128
Demikian pula jika kalian ingin mengetahui nilai semua mata pelajaran
dari seorang peserta didik, misalnya Vina, data harus diperiksa dari data
pertama sampai dengan yang terakhir untuk mengetahui semua nilai yang
diperoleh Vina. Agar persoalan pencarian data ini dapat diselesaikan dengan
cepat, kalian dapat melakukan pengelompokan data, misalnya dengan àtur
filter data.
Nah, bagaimana jika kumpulan data nilai tersebut adalah data nilai semua
peserta didik SMP yang ada di sekolah kalian? Atau, bahkan nilai peserta
didik SMP semua kabupaten, provinsi, bahkan seluruh Indonesia? Tentunya,
datanya lebih banyak, mungkin mencapai ratusan, ribuan, bahkan sampai
jutaan data. Untuk mengolah data yang jumlahnya sedikit seperti tabel di
atas (data kecil), kalian masih dapat melakukannya secara manual. Namun,
jika banyaknya data membesar, seperti data di satu sekolah (data sedang) atau
bahkan di seluruh Indonesia (data besar), kalian memerlukan aplikasi lembar
kerja, agar proses mengolah data dapat dilakukan lebih eàsien dan akurat.
Data yang jumlahnya sedikit (data kecil) juga diperlukan untuk menguji
formula atau proses pengolahan yang dilakukan. Sebaiknya, setelah formula
benar, baru disalin ke sel lainnya dengan satu kali proses “double click”. Untuk
mempermudah analisis, pengkajian dan penarikan simpulan atas data yang
sangat banyak (data besar), perlu dilakukan peringkasan data, sehingga hanya
data yang penting yang ditampilkan dalam ringkasan data.
Kegiatan apa yang akan kalian lakukan terkait analisis data?
Di kelas VII, kalian telah belajar mengolah data tanpa bantuan komputer atau
dengan memakai aplikasi lembar kerja. Di kelas VIII, kalian akan belajar untuk
memakai pencarian data, menampilkan data dengan chart, meringkas data
dengan pivot table, dan mengelola data untuk dianalisis dan disimpulkan
No. Kode Topik - Waktu Jenis Aktivitas
Aktivitas Aktivitas
1. AD-K8-01 Pencarian 2 JP Ayo, Berlatih: Melakukan Pencarian
Data Data dalam Lembar Kerja
2. AD-K8-02 Visualisasi 2 JP Ayo, Berlatih: Membuat Chart
Data Ayo, Berlatih: Membuat Chart Manual
3. AD-K8-03 Peringkasan 1 JP Ayo, Berlatih: Meringkas Data Manual
Data Ayo, Berlatih: Meringkas Data dengan
Pivot Table
116 Informatika SMP Kelas VIII