Page 13 - E-MODUL DESAIN BUSANA DIGITAL BERBANTUAN IBIS PAINT X
P. 13
APLIKASI IBIS PAINT X
5. Fitur pemisah bingkai
Dengan adanya tata letak bingkai pemisah, dalam mendesain dapat
mengendalikan aliran, tempo dan gaya gambar. Fitur pemisah tata letak
menjadikan proses ini dengan mudah dan intuitif. Bahkan setelah memilih
tata letak bingkai tertentu, kamu dapat melakukan penyelesaian sesuai
keinginan.
6. Text tool dengan jenis huruf (font) yang dapat dipilih
Dengan penggunaan text tool, pengguna dapat menciptakan teks judul dan
dialog yang indah di dalam desain gambar. Dapat memperindah teks dengan
pilihan warna dan efek garis tepi.
Gambar.2 Versi Aplikasi (Sumber : Ibis paint.com)
Untuk penggunaan atau pemakaian perangkat menyesuaikan dengan
perkembangan teknologi yang berlangsung. Dalam penggunaan pen atau
stylus pen sangat disarankan karena dapat mempermudah dalam proses
desain gambar pada pengoperasian terutama pada smartphone.
Gambar.3 Stylus Pen (Sumber : Dokumentasi Pribadi)
MENU UTAMA 7