Page 176 - E-Modul
P. 176

A.  PENGERTIAN EVALUASI KEGIATAN ADMINISTRASI KANTOR

                         Istilah  evaluasi  berasal  dari  bahasa  Inggris  yaitu “Evaluation”. Evaluasi  adalah

                    suatu  kegiatan  sistematis  dan  terencana  untuk  mengukur,  menilai  dan  klasifikasi
                    pelaksanaan untuk keberhasilan program. Dalam suatu organisasi penggunaan evaluasi

                    sangatlah penting untuk menilai akuntabilitas organisasi. Evaluasi adalah proses penilaian.

                    Penilaian  ini  bisa  menjadi  netral,  positif  atau  negatif  atau  merupakan  gabungan  dari
                    keduanya.  Saat  sesuatu  dievaluasi  biasanya  orang  yang  mengevaluasi  mengambil

                    keputusan tentang nilai atau manfaatnya
                         Evaluasi merupakan suatu tindakan yang dilakukan oleh seorang evaluator terhadap

                    suatu peristiwa atau kejadian. Tindakan ini mengandung maksud untuk memberikan arti
                    atau  makna  dari  kejadian  itu  sehingga  dapat  diproses  lebih  lanjut.  Tindakan  tersebut

                    dilakukan  atas  dasar  objektivitas  dan  integritas.  Hal  ini  dimaksudkan  agar  hasil  yang

                    diperoleh dapat memberikan kepuasan bagi semua pihak.
                         Evaluasi  administrasi  adalah  suatu  rangkaian  kegiatan  yang  dilakukan  dengan

                    sengaja  untuk  melihat  tingkat  keberhasilan  program  Administrasi.  Ada  beberapa

                    pengertian tentang “program” itu sendiri. Di dalam kamus tertulis:
                   1.  Program adalah rencana

                   2.  Program adalah kegiatan yang direncanakan dengan saksama.
                         Melakukan evaluasi program adalah kegiatan yang dimaksudkan untuk mengetahui

                    seberapa tinggi tingkat keberhasilan dari kegiatan yang direncanakan.
                    Berikut ini adalah definisi evaluasi penurut beberapa ahli.

                    •  Suharsimi Arikunto mendefinisikan evaluasi sebagai kegiatan untuk mengumpulkan

                      informasi tentang bekerjanya sesuatu, yang selanjutnya informasi tersebut digunakan
                      untuk  menentukan alternatif yang tepat  dalam  mengambil  keputusan. Fungsi utama

                      evaluasi  dalam  hal  ini  adalah  menyediakan  informasi-informasi  yang  berguna  bagi

                      pihak  decision  maker  untuk  menentukan  kebijakan  yang  akan  diambil  berdasarkan
                      evaluasi yang telah dilakukan.

                    •  Anne Anastasi menyatakan evaluasi adalah : “a systematic process of determining the
                      extent to which instructional objective are achieved by pupils”. Evaluasi bukan sekadar

                      menilai suatu aktivitas secara spontan dan insidental, melainkan merupakan kegiatan






                                                                                                      166

         E-Modul Mata Pelajaran Administrasi Umum Kelas X
   171   172   173   174   175   176   177   178   179   180   181