Page 22 - MODUL PERKULIAHAN KONSEP DASAR PKN SD
P. 22
bertujuan untuk mensosialisasikan Pancasila. Membuka ruang-ruang dialog agar
tumbuh kesadaran ber-Pancasila baik di kalangan elit politik, pers, anggota legislatif,
eksekutif, yudikatif, dan masyarakat luas. Berdasarkan pernyataan di atas, dapat
disimpulkan bahwa hak asasi manusia di Indonesia sudah dijamin oleh negara, tetapi
pelaksanaannya masih sering menghadapi tantangan.
Untuk mempelajari materi
Warga Negara dan
Pemerintah yang lebih
lengkap lagi. Scan QR code di
samping:
RANGKUMAN
Warga negara adalah individu yang diakui secara resmi oleh suatu negara melalui
aturan hukum yang berlaku, dengan hak dan kewajiban yang saling mengikat. Terdapat
dua asas utama yang digunakan, yaitu asas Ius Sanguinis yang menentukan status
perbedaan seseorang berdasarkan keturunan atau garis darah dan asas Ius Soli yang
menentukan status kewarganegaraan seseorang berdasarkan tempat kelahiran. Status
warga negara dalam negara terbagi menjadi kewarganegaraan tunggal, dua
kewarganegaraan, lebih dari dua kewarganegaraan, dan tidak memiliki
kewarganegaraan. Ketika seseorang ingin memperoleh atau melepas kewarganegaraan,
maka harus melalui beberapa syarat yang sudah ditetapkan. Fungsi pemerintah
meliputi penyediaan pelayanan publik yang penting untuk meningkatkan kesejahteraan
masyarakat, menetapkan aturan dan kebijakan, bertanggung jawab atas pembangunan
infrastruktur serta pemberdayaan yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas sumber
daya manusia. Sedangkan kedudukan pemerintah Indonesia mencakup pelaksanaan
kekuasaan eksekutif oleh presiden, hubungan dengan DPR untuk pengawasan dan
BAB 2 WARGA NEGARA DAN PEMERINTAH | 16