Page 72 - PROJECT E-MODUL Academic Culture Orientation_Neat
P. 72
7) Akseleasi Startup Mahasiswa Indonesia (ASMI)
Akseleasi Startup Mahasiswa Indonesia (ASMI) adalah program yang
bertujuan untuk memberikan dorongan dan meningkatkan motivasi
kewirausahaan di kalangan mahasiswa Indonesia. Program ini berfokus
pada pembangunan ekosistem startup yang kuat dan berdaya saing di
Indonesia. Salah satu fitur utama dari ASMI adalah memberikan
kesempatan bagi mahasiswa untuk dibimbing oleh para founder atau
pendiri dari startup-startup sukses. Melalui bimbingan ini, mahasiswa
dapat memperoleh wawasan dan pengetahuan yang berharga tentang cara
mengembangkan dan mengelola startup mereka secara efektif.
Selain itu, ASMI juga memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk
memperoleh pendanaan guna mengembangkan startup mereka lebih
lanjut. Dukungan pendanaan ini sangat penting karena memungkinkan
para mahasiswa wirausaha untuk mengimplementasikan ide-ide inovatif
mereka dan menjalankan bisnis startup mereka dengan lebih mantap.
Dengan adanya ASMI, diharapkan akan semakin banyak mahasiswa yang
tertarik dan berani terlibat dalam dunia kewirausahaan, sehingga dapat
mendorong pertumbuhan ekonomi dan menciptakan lapangan kerja di
Indonesia.
8) Musabawah Tilawatil Quran Mahasiswa Nasional (MTQ-MN)
Musabawah Tilawatil Quran Mahasiswa Nasional (MTQ-MN)
merupakan ajang yang ditujukan khusus bagi mahasiswa dan mahasiswi
muslim di seluruh Indonesia. MTQ-MN diselenggarakan sebagai upaya dari
38