Page 20 - E-MODUL BERBASIS PBL
P. 20

KURIKULUM



                                                                                                                                                                       MERDEKA









                                                          LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK 2





                                                                Materi : struktur dan fungsi organ reproduksi wanita












                                                   orientasi masalah pada peserta didik







                    1.  Perhatikan artikel dibawah ini!


                        Salah  satu  masalah  kesehatan  yang  masih  sering  dihadapi  wanita  hingga  saat  ini  adalah  kesehatan  alat
                        reproduksi. Kista ovarium adalah kantung berisi cairan di ovarium. Kista ovarium adalah tumor, baik kecil atau

                        besar, kistik atau padat, jinak atau ganas. Kista adalah tumor jinak yang sering ditemukan pada wanita di usia

                        reproduktif. Menurut Globoccan pada tahun 2018, 295.414 wanita di seluruh dunia didiagnosis menderita kista
                        ovarium dan 4,4% kematian di antaranya terkait dengan kanker. Di Indonesia angka kejadian pada tahun 2018

                        dilaporkan sebanyak 13.310 wanita menderita kista ovarium, dan dengan angka kematian hingga 3,8% (7.842

                        orang meninggal).

                        Kista ovarium sering disebut sebagai silent killer karena banyak wanita yang terlambat mengetahui tentang
                        kista  ketika  sudah  teraba  dari  luar  atau  membesar.  Berdasarkan  survei  demografi  kesehatan  Indonesia,

                        kejadian  kista  ovarium  di  Indonesia  mencapai  37,2%.  Diagnosa  kista  ovarium  dapat  dilakukan  dengan

                        beberapa cara diantaranya yang paling umum dilakukan adalah melalui pemeriksaan Transvaginal Ultrasound

                        (TVS)  dan  pemeriksaan  histopatologis.  Pemeriksaan  histopatologi  masih  dianggap  sebagai  standar  emas
                        untuk diagnosis dan terapi definitif tumor ovarium ganas

                        Usia  merupakan  faktor  utama  sebagai  faktor  risiko  keganasan  ovarium.  Massa  adneksa  sering  terbentuk

                        selama  usia  reproduksi.  Pada  usia  ini,  massa  ini  biasanya  disebabkan  oleh  kista  ovarium  fungsional,
                        neoplasma  ovarium  jinak,  atau  perubahan  akibat  infeksi  pada  tuba  falopi.  Kista  ovarium  terjadi  pada  wanita

                        usia  20-80  tahun,  pada  masa  pubertas  atau  jarang  terjadi  pada  wanita  usia  dibawah  20  tahun..  Dalam

                        kebanyakan kasus, kista ovarium bersifat jinak dan dapat diobati dengan mudah. Pada usia premenopause,
                        risiko  keganasan  kista  ovarium  adalah  1:  1000,  yang  menandakan  bahwa  kista  ovarium  sangat  jarang

                        berkembang menjadi kista atau kanker ganas.

                        selengkapnya  :  https://unair.ac.id/tingkat-keganasan-kista-ovarium-pada-pasien-di-salah-satu-rumah-sakit-di-

                        surabaya/



















                                                                   Pengorganisasian kegiatan














                                                         Buatlah 6 kelompok masing-masing 6 anggota !


















































                                                                                                               3
                                                                                                           16
   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25