Page 11 - Revisi ver.
P. 11
Benda dengan momentum besar cenderung sulit dihentikan dan dapat
menyebabkan kerusakan yang lebih besar saat bertabrakan dengan sesuatu.
Hal ini disebabkan karena adanya faktor yang mempengaruhi besar kecilnya
momentum, yaitu massa benda dan kecepatan benda.Truk yang memiliki
massa besar akan menyebabkan kerusakan yang lebih besar jika menabrak
tembok dibandingkan dengan mobil yang memiliki massa lebih kecil dari truk
meskipun kecepatan kedua jenis kendaraan tersebut sama.
Gambar 1.1. Dua benda dengan massa yang berbeda
(sumber : canva)
Semakin besar massa suatu benda maka momentum benda tersebut
semakin besar, dan semakin besar kecepatan suatu benda maka
momentum benda tersebut semakin besar pula.
Momentum merupakan besaran vektor, jadi penjumlahan antara dua besaran
momentum mengikuti operasional vektor.
Jika searah, maka kedua momentum dijumlahkan
Jika berlawanan arah, maka kedua momentum dikurangkan
Jika dua momentum membentuk sudut , maka persamaannya :
(2)
Keterangan :
p = momentum benda 1 (kgm/s)
1
p = momentum benda 2 (kgm/s)
2
= sudut antara kedua momentum
7
E-Modul Impuls dan Momentum SMA/MA Kelas X