Page 29 - Modul Digital Teknik Sablon Bagi Mahasiswa Teknologi Pendidikan
P. 29

KEGIATAN PEMBELAJARAN 3                         KEGIATAN PEMBELAJARAN 2



               C. MENYIAPKAN SCREEN


                       Menggambar  pada  screen  merupakan  proses  awal  sebelum  langkah  penyablonan
                  dilakukan. Karena gambar yang ada pada screen inilah yang nantinya akan dipindahkan ke

                  benda  (yang  akan  disablon)  dengan  proses  penyablonan.  Sebelum  melakukan  proses
                  penggambaran pada screen atau dapat juga dikatakan sebelum melakukan pemdindahan

                  gambar  dari  film  ke  dalam  screen  melalui  proses  afdruk,  maka  screen  yang  hendak

                  digambar haruslah bersih dari segala kotoran (bebas dari debu, minyak dsb).

               1. Membersihkan Screen Sebelum Dipakai


                       Screen yang telah terpasang pada bingkainya sebelum digambar harus bersih. Sebab
                  screen dalam keadaan kotor, atau masih terdapat sisa kotoran yang menempel pada screen,

                  dapat membawa akibat sebagai berikut:


                   a.  Pada  waktu  diolesi  obat  afdruk  daya  lekatnya  menjadi  berkurang  bahkan  tidak
                      menghilangkan kemungkinan membawa akibat buruk pada waktu pembuatan gambar

                      pada screen.
                   b.  Banyak  daerah-daerah  gambar  buntu  dan  buruk,  sehingga  tinta/cat  sablon  tidak

                      sepenuhnya dapat menerobos pori-pori.
                   c.  Buruknya  hasil  gambar  karena  screen  kotor  akan  memakan  waktu  pada  waktu

                      melakukan proses koreksi.


                 Berikut ini cara membersihkan screen sablon yang sudah terpakai

                 Alat yang dibutuhkan:


                   a.  Obat pembersih. Banyak obat pembersih screen yang bisa dipakai untuk membersihkan
                      screen  antara  lain:  Soda  api  dan  kaporit  dengan  komposisi  1:1,  obat  khusus

                      membersihkan screen, dan beberapa produk yang bisa membersihkan screen seperti

                      bayclin dan vixal.
                   b.  Sabun colek untuk membersihkan screen.

                   c.  Spons atau kain bekas dan sikat untuk mengusap screen.
                   d.  Sarung tangan (bila menggunakan soda api dan kaporit).

                   e.  Semprotan air.
                   f.  Lap kering dan hair dryer untuk mengeringkan screen setelah dibersihkan.







                                                                                         Teknik Sablon |38|

                                                                                                          22
   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34