Page 18 - Modul Asam Basa Februari
P. 18
dalam penggunaan sebagai indikator asam basa. Kelebihan
kertas lakmus yaitu praktis, mudah murah dan dapat berubah
secara cepat pada saat bereaksi dengan asam ataupun basa.
Kelemahan kertas lakmus yaitu pengukuran kertas lakmus
tidak dapat secara teliti jadi dapat dikatakan bahwa kertas
lakmus hanya digunakan untuk menentukan larutan asam, basa
dan netral secara umum sehingga perubahan warna yang
ditunjukkan tidak bisa menunjukkan pH larutan dengan tepat.
Berikut merupakan tabel perubahan warna kertas lakmus
pada saat dimasukkan kedalam larutan yang bersifat Asam,
Basa dan Netral.
Tabel 2 Perubahan warna kertas lakmus
Larutan Kertas Lakmus
Lakmus Merah Lakmus Biru
Asam Merah Merah
Netral Merah Biru
Basa Biru Biru
Berdasarkan Perubahan warna kertas lakmus pada Tabel 2.
Dapat dikatakan bahwa apabila kertas lakmus yang berwarna
merah jika dimasukkan kedalam larutan yang bersifat asam
maka warna yang dihasilkan tetap berwarna merah. Sedangkan
pada lakmus biru jika dimasukkan kedalam larutan yang
bersifat asam akan berubah warna menjadi merah. Hal ini akan
berlaku sama seperti larutan basa dan netral sesuai dengan
warna lakmus serta larutan pengujinya.
B. Larutan Indikator
Beberapa larutan indikator yang sering digunakan
dilaboratorium ialah fenofetalin (PP). Metil merah (mm), Metil
Jingga (mo) dan juga Bromtimol Blue (BTB). Larutan indikator
18