Page 7 - PR3 The Science of Getting Rich_Neat
P. 7
Pengantar Penerjemah
Ilmu Menjadi Kaya *)
A.S. Laksana
ejauh ini saya agak kuper mengenai buku-buku yang membahas soal
law of attraction (LoA) dan bagaimana mendatangkan keberlimpahan
Sdengan cara memvisualisasikan apa yang diinginkan. Beberapa
teman saya pebisnis multi level marketing pernah datang ke rumah saya
dan melakukan presentasi demi menarik saya ke dalam barisan mereka,
dan mereka memperkenalkan buku Berpikir dan Berjiwa Besar. Karena
tak bisa menolak presentasi teman-teman, sekarang ini saya memili ki dua
eksemplar buku tersebut dan belum pernah membacanya sama sekali. Itu
kesalahan saya sendiri.
Beberapa hari lalu, tetap dengan pengetahuan minimum tentang LoA,
saya menuliskan frase “science of getting rich” di mesin pencari internet.
Pikir saya, jangan-jangan ada juga orang Barat yang sudah menulis metode
ilmiah tentang cara menjadi kaya. Saya punya kecurigaan bahwa mereka
gemar memikirkan apa saja, membahas apa saja, dan kemudian
menuliskan apa saja menjadi buku. Dan ternyata memang ada buku ilmu
pengetahuan tentang menjadi kaya. Judulnya The Science of Getting
Rich. Buku ini terbit pada 1910, ditulis oleh Wallace D. Wattles.
Tahun penerbitan buku itu membuat saya melongo. Jadi, ketika para
proklamator kita masih bocah ingusan, di Amerika Serikat orang sudah
7