Page 30 - E-Modul Sistem Reproduksi Manusia
P. 30
Kelahiran dan
laktasi
Tahap persalinan (Partus)
Tahap gestasi atau kehamilan pada manusia berlangsung selama 9 bulan 10 hari.
Pada akhir masa gestasi, kontraksi pada dinding uterus akan semakin sering terjadi dan
hal tersebut merujuk pada proses selanjutnya yaitu kelahiran atau parturisi. Secara garis
besar, persalinan terdiri atas tiga tahap yaitu (1) dilatasi serviks, (2) persalinan atau
keluarnya janin, dan (3) lahirnya atau keluarnya plasenta. Selama tahap pertama, selain
terjadi dilatasi pada serviks, namun juga terjadi pecah ketuban atau pecahnya kantung
amnion yang melingkupi dan melindungi janin dari benturan selama proses gestasi.
Pecahnya ketuban tersebut membantu lubrikasi pada jalur lahir.
Sumber: Nell A. Campbell/Campbell Biology Edisi ke-11/2017
Serviks secara perlahan akan membuka dan melebar menyesuaikan
diameter kepala janin hingga 10 cm. Tahap ini merupakan tahap terlama
dari ketiga tahap persalinan, mulai dari bukaan pertama hingga bukaan
lengkap dapat belangsung hingga 24 jam.
29