Page 74 - KETERAMPILAN BAHASA INDONESIA
P. 74
2. Membaca sepintas (scanning)
Membaca sepintas merupakan suatu teknik membaca
dengan cara membaca sekilas, namun tetap dengan ketelitian
yang memiliki tujuan untuk mengathui informasi tertentu dari
bacaan yang dibaca. Teknik membaca sepintas ini tergantung
pada beberapa tujuan atau pertanyaan yang telah ditentukan
sebelumnya. Sehingga pembaca harus siap dalam
menggerakkan matanya secara cepat pada seluruh halaman
ketika saat membaca sepintas yang dapat memenuhi tujuan
atau menyelesaikan permasalahan.
3. Membaca teliti (close reading)
Membaca teliti merupakan kegiatan membaca dengan
teliti yang bertujuan mendapatkan informasi sepenuhnya dari
bacaan yang dibaca. Membaca ini memiliki tujuan antar lain
untuk mengingat dan memahami ide yang disampaikan
penulis, menganalisis bacaan, memahami konsep khusus, dan
juga mengapresiasi tulisan.
E. MEMBACA FIKSI DAN NON FIKSI
1. Membaca Fiksi
Seseorang ketika membaca akan dihadapakan dengan
beberapa bacaan, baik bacaan fiksi ataupun non fiksi. Bacaan fiksi
yaitu sebuah karangan naratif yang memiliki sifat khayalan penulis
atau sebuah karangan non-ilmiah yang bukan berdasarkan
KETERAMPILAN BAHASA INDONESIA | 70