Page 14 - Modul Teknologi Pompanisasi
P. 14

KOMPETENSI II: MOTOR PENGGERAK


                   A.  Tujuan Pembelajaran

                              Mahasiswa mampu menguasai teknik pengoperasian dan perawatan

                          motor bakar pada traktor pertanian, mampu melakukan praktik perawatan
                          berkala motor bakar, serta praktik penemukenalan masalah dalam motor

                          penggerak pada traktor pertanian serta teknik perbaikannya.


                   B.  Teori
                         1.  Jenis-jenis dan Prinsip Motor Penggerak

                                 Motor penggerak merupakan bagian yang sangat penting pada alat

                             dan  mesin  pertanian,  baik  mesin  pra-panen,  pemeliharaan  tanaman
                             dan irigasi, maupun pada alat dan mesin pascapanen dan pengolahan

                             hasil  pertanian.  Motor  penggerak  berfungsi  untuk mengerakan  semua
                             system  yang  ada  pada  alat  dan  mesin  pertanian  tersebut.  Motor

                             penggerak  dapat  dibedakan  menjadi  dua  berdasarkan  sumber  energi

                             yang digunakan oleh motor penggerak tersebut. Pertama adalah motor
                             penggerak  yang  digerakan  dengan  menggunakan  bahan  bakar  fosil

                             (bensin/solar)  disebut  motor  bakar,  karena  mekanisme gerak  yang
                             dihasilkan  oleh  motor  penggerak  tipe  ini  berasal  dari  proses

                             pembakaran bahan bakar di ruang bakar. Kedua adalah motor listrik

                             atau motor induksi atau juga disebut dinamo. Dinamakan motor Listrik
                             karena  menggunakan  arus  Listrik  sebagai  sumber  energi  untuk

                             menggerakan motor ini.









                                    (a)              (b)             (c)       (d)            (e)

                                      Gambar 4. Jenis-jenis motor penggerak (a) dan (b) motor

                                   bakar solar/diesel, (c) motor bakar bensin, (d) dan (e) motor
                                                           listrik (dinamo)



                                                                                                             14
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19