Page 308 - Antologi Inspiring Lecturer by Paragon
P. 308

Inspiring Lecturer
            Paragon
            Melihat bapak/ibu dosen dari perguruan tinggi lain begitu antusias, mau

            untuk  belajar,  berbagi  pengalaman  dari  kampus  masing-masing  yang

            membuat  saya tercengang, beliau-beliau mungkin memiliki usia di  atas
            saya,  tapi  kemauan  belajarnya  luar  biasa.  Pengalaman  langsung  dari

            bapak-ibu dosen jadi tamparan buat saja, masih mau tetap berada di zona
            nyaman, tidak mau beranjak melangkah? dan dunia terus bergerak, bukan?

            Kemauan  belajar  merupakan  pondasi  bagi  individu  untuk  dapat

            melangkah, mau melakukan evaluasi terhadap diri sendiri secara personal
            dan proses pembelajaran yang sudah dilakukan bersama mahasiswa. Jika

            bukan mulai dari diri sendiri, dari mana lagi. Memang tidak mudah, kita
            bekerja  di  bawah  lembaga  pendidikan  yang  tentu  tugas  bukan  hanya

            mengajar,  namun  juga  melakukan  tugas-tugas  lainnya.  Ya  itu  memang

            merupakan bagian dari sistem perguruan tinggi yang harus dijalankan. Jika
            diri  merasa  tidak  mampu  menfasilitasi  pengetahuan  atau  keterampilan

            mahasiswa yang dibutuhkan di era sekarang ini, itu penting untuk disadari
            dan diakui, hal tersebut bukan mencoreng harga diri sebagai dosen. Jika

            bisa tumbuh bersama, kenapa harus merasa sendiri?
            Bicara  mengenai  pendidikan,  Apa  sih  tujuan  pendidikan  itu?  Tentu

            pemerintah  sudah  merumuskan  tujuan  pendidikan  di  perguruan  tinggi.

            Tentu mencapai goal pendidikan tidak hanya peran semata mahasiswa dan
            dosen  semata,  namun  kolaborasi  dengan  berbagai  pihak  yang  terlibat

            dalam pencapaian tujuan ini. Setelah lulus kuliah, mahasiswa dihadapkan
            dengan  berbagai  macam  tantangan  yang  kompleks,  banyak  perubahan

            yang  terjadi,  berhadapan  dengan  berbagai  macam  pandangan,  sering

            bertentangan antara teori dan di lapangan, memaksa dosen untuk keluar
            dari zona nyaman baik dari segi pikiran dan tindakan yang  diambil.



                                                                             304
   303   304   305   306   307   308   309   310   311   312   313