Page 348 - Antologi Inspiring Lecturer by Paragon
P. 348
Inspiring Lecturer
Paragon
Refleksi Kegiatan ILP 2021
Zulkaida
Universitas Mummadiyah Bandung
Nama saya Zulkaida, saya berasal dari kota kecil dan tidak familiar
pada waktu itu. Namun saat ini menjadi salah satu tempat yang paling
banyak dikunjungi di Indonesia Timur karena pesona alam yang sangat
indah yakni kota Labuan Bajo. Jika mengulik tentang bagaimana
pendidikan para pribumi khususnya pesisir pantai, tak banyak yang bisa
sebaik pendidikan formal dikota-kota besar pada saat itu. Banyak anak-
anak yang tidak bisa untuk mengenyam pendidikan formal dengan
maksimal karena satu dan lain hal. Sehingga kurangnya motivasi untuk
lebih maju dan lebih baik dibidang pendidkan.
Seperti halnya yang terjadi kepada orang tua saya. Beliau hanya
tamatan Sekolah Dasar, tapi saya bangga memiliki orang tua yang sangat
luar biasa mendedikasi dan memotivasi anak-anaknya untuk mendapatkan
pendidikan yang jauh lebih baik dibandingkan mereka sendiri. Teringat
cerita bapak saya, saat masih masa kanak-kanak, untuk bersekolah harus
melewati perjuangan yang luar biasa. Umur yang masih kecil diharuskan
juga bekerja untuk membantu keadaan ekonomi keluarga, dan
mementingkan ketentraman hubungan adik berkakak. Sehingga banyak
yang putus sekolah karena tidak adanya dukungan dan keadaan ekonomi.
Meskipun begitu kedua orang tua saya selalu semangat menanamkan nilai
kehidupan seperti nilai akhlak yang diajarkan agama kami, belajar
sungguh-sungguh, kejujuran dalam segala hal, kasih sayang, disiplin,
menghargai orang lain, dan tidak boleh sombong jika sudah menjadi
342