Page 264 - Antologi Inspiring Lecturer by Paragon
P. 264
Inspiring Lecturer
Paragon
keberanian untuk melepaskan diri dari zona nyaman. Beliau seorang
dosen PNS di suatu PTN ternama di Jawa Timur dan sudah menerima
sertifikasi dosen (ini reward yang diharapkan oleh para dosen se-
Indonesia), tetapi demi menggapai impian dan mewujudkan suatu
idealisme tentang pembelajaran dalam bentuk lain yang lebih
mengena dan bermaanfaat bagi masyarakat dunia pendidikan, semua
karier dan fasilitas yang wah sebagai dosen PTN dilepaskan. Salut,
mas Bukik. I hope can be like that, hopely
Materi Fasilitasi dan Ramah Otak yang disampaikan oleh ibu
Jasmin Jasin dan bapak Sahala Harahap, merupakan materi yang
membuat saya jadi mengerti bagiamana seni mengajar dengan cara
fasilitasi. Ternyata apa yang terjadi di kampus tempat saya mengabdi
belum semua dosen mengerti akan pentingnya fasilitasi. Karena ada
perbedaan mendasar antara mengajar dan fasilitasi. Bagaimana fungsi
fasilitasi ini terletak pada penekanan terhadap listening, observing,
rephrasing, dan telling. Menjadi fasilitator tidaklah mudah, banyak
hal dan pengetahuan yang harus dimiliki, sehingga membuat seorang
dosen harus mempunyai wawasan yang luas. Tiga kualitas esensial
dalam menjadi fasilitator: 1) Grounded with materials: memiliki
pengetahuan dan pemahaman yang mumpuni atas isu yang
dibincangkan. 2) Connected with participants: mampu untuk
berempati dengan pola berpikir pembelajar – terhubung dengan afeksi
mereka. 3) Aware of own’s hidden agenda: memiliki kepedulian yang
tulus dan bebas dari kepentingan pribadi.
Materi Publikasi dan Penelitian bagi Kelompok Sainstek
oleh bapak Khoirul Anwar. Pada sesi kali ini, rasanya bleng sekali
260