Page 87 - kegiatan pembelajaran 1
P. 87
Analisis Desain Sistem Informasi
A. Stakeholder
Dalam pengembangan suatu sistem, harus didukung
oleh personal-personal yang kompeten di bidangnya.
personal-personal ini disebut stakeholder. Stakeholder
adalah orang yang memiliki ketertarikan pada sistem
informasi yang sudah ada atau ditawarkan. Stakeholder bisa
termasuk pekerja teknis dan nonteknis, bisa juga termasuk
pekerja dalam dan luar (Whitten, dkk (2004)). Stakeholder
yang terlibat dalam pengembangan dan pembangunan
sistem informasi ditunjukan pada gambar berikut.
System owners (pemilik sistem)
1. Pemilik sistem biasanya berasal dari tingkat manajemen
dan cenderung tertarik dengan keuntungan. Stakeholder
menurut gambar dibawah terdiri dari :
a. Peningkatan keuntungan perusahaan
b. Pengurangan biaya bisnis
c. Biaya dan keuntungan system
d. Peningkatan pangsa pasar
e. Peningkatan efisiensi
f. Perbaikan pembuatan keputusan
g. Kesalahan lebih sedikit
h. Perbaikan keamanan
i. Kapasitas lebih besar
Stakeholder, SOP & Event List 77